Peluang Usaha Rumahan 2016 - Blogger dan Florist by ibu Tin Lamongan

peluang-usaha-rumahan-blogger-florist

Toko bunga lamongan berbagi info tentang peluang usaha rumahan di tahun 2016.

Jaman selalu berubah,dan tingkat persaingan hidup semakin ketat.jika kita tidak mau merubah diri,pasti akan jauh tertinggal.

Di era globalisasi tehnologi internet,seolah bumi sudah datar.Tak ada batasan geografis yang menghalangi setiap manusia untuk berkomunikasi antara satu dengan yang lain.Sejujurnya,sejak adanya internet,wajah dunia semakin canggih dan cerah.

Perputaran waktu makin cepat,sementara mereka yang lambat akan tersikat oleh mereka yang cepat,tak peduli siapa anda,jika terlambat menggunakan tehnologi maka akan kalah dan hancur.

Dengan tehnologi,peradaban manusia menjadi lebih canggih,semua dilakukan di depan komputer atau mobile seluller yang terhubung dengan internet.

Ide kreatif ,mungkin solusi dijaman yang seba sulit ini.Dengan ide kreatif,kita bisa menciptakan ide baru berbiaya murah tapi dengan tingkat produktivitas yang besar.Kita bisa merubah apapun menjadi uang,jika kita tahu caranya.

Tidak peduli apakah latar belakang anda,status sosial anda,usia anda,jenis kelamin anda,jika anda mau menerapkan prinsip berpikir kreatif,maka ide anda nyaris tanpa batas.Anda akan mendapat jutaan ide yang siap anda konversi jadi uang,jika anda tahu rahasianya.

Disini saya memberi ide kreatif  dengan memanfaatkan perkembangan tehnologi informasi dan informatika yang makin canggih sebagai peluang usaha rumahan.

Peluang Usaha Rumahan Blogger.

Blogger adalah penulis di blog,pekerjaannya hanya berkutat didepan laptop atau komputer.Blogger selama ini dianggap sebagai kegiatan untuk menyalurkan hobi menulis.

Tidak banyak orang yang yakin dan percaya kalau menjadi blogger dapat membuat seseorang hidup berkecukupan bahkan menjadi kaya.

Pekerjaan blogger tidak terikat oleh waktu karena kita sendiri bosnya.Kita bebas mengatur berapa lama jam kerja kita dan kapan kah kita mulai bekerja,satu hal yang menguntungkan sebagai blogger adalah kita tidak perlu keluar rumah dalam bekerja.Jadi kita bisa punya waktu banyak berkumpul dengan keluarga kita.

Mungkin yang menjadi pertanyaan anda adalah bagaimana seorang blogger mendapatkan uang dari blog yang dia bangun ?

1.Ikut progam google adsense.
Google adsense adalah media periklanan dari google yang paling banyak digemari para blogger sebagai penghasil pundi-pundi uang mereka.

Bila anda sudah terdaftar sebagai publisher adsense anda akan diberi iklan untuk anda pasang di blog anda dan tehik pembayaran di hitung per klik iklan dari pengunjung blog anda.

Sudah banyak blogger yang sukses dan hidup mapan sebagai publisher adsense,bahkan ada yang berhasil mendapatkan ratusan bahkan ribuan dollar dalam sebulan hanya dari google adsense.

2.Menyediakan ruang iklan di blog.
Anda bisa mendapatkan uang dengan memberi ruang iklan dengan tarif tertentu dengan catatan blog anda sudah terkenal dan sudah banyak pengunjungnya.

3.Affiliate Marketing.
Affiliate atau makelar.Anda bisa mendapatkan uang dengan memasarkan produk orang lain melalui blog yang anda bangun dengan mengambil keuntungan sendiri.Seperti teman blogger saya Alviyatun yang diberi tawaran kerja sama oleh salah satu agen tour dan travel untuk memasarkan paket tournya melalui blognya dengan sistem mengambil keuntungan sendiri di setiap paket tour yang berhasil di jualkan.

Itulah beberapa cara untuk mendapatkan uang dari blog,bagi anda yang masih pemula alangkah baiknya bila anda memulainya dengan membuat blog gratisan yang disediakan oleh google yaitu blogspot.

Kendala bagi pemula adalah tidak bisa menulis artikel,anda bisa belajar dengan banyak membaca dan sering-sering menulis artikel.Pada awalnya mungkin artikel anda jelek dan rangkaian katanya tidak beraturan tetapi dengan banyak membaca dan sering menulis artikel maka anda akan terlatih untuk menghasilkan artikel yang berkualitas dan enak dibaca.

Selain itu anda juga harus belajar dan memahami code code css dan html gunanya untuk mempercantik tampilan blog anda selain itu yang tak kalah pentingnya adalah mempelajari SEO khususnya bagi blog untuk bisnis.

Peluang Usaha Rumahan Florist.

Florist atau penjual bunga adalah salah satu usaha yang sangat diminati oleh banyak orang karena menguntungkan terlebih sekarang karangan bunga sudah umum digunakan oleh perusahaan maupun perorangan sebagai media dalam menyampaikan ucapan atau sebagai penghias di acara - acara entah suka maupun duka sehingga berpotensi memperoleh omset yang besar.

Bagi anda yang sedang bingung mencari peluang usaha yang tidak beresiko dan bisa dijalankan di rumah,maka usaha toko bunga adalah pilihan tepat.

Namun dalam menjalankan usaha toko bunga anda harus memiliki strategi dalam merawat bunga segar agar tidak cepat layu selain itu anda juga sudah memiliki ketrampilan dalam merangkai bunga.

Bagi anda yang kebetulan tidak mempunyai pengalaman dalam merawat dan merangkai bunga segar,anda bisa memulainya dengan bekerja di salah satu toko bunga yang ada di kota anda.Selama bekerja disitu anda bisa belajar cara merawat bunga dan cara merangkai bunga yang indah.

Saat ini yang paling banyak dipesan di toko bunga  adalah karangan bunga dalam bentuk bunga papan,jadi sebaiknya anda juga belajar cara membuat bunga papan.

Bila semua sarana dan prasara untuk memulai toko bunga sudah anda siapkan dan toko bunga anda sudah berdiri,salah satu cara untuk mengenalkan produk toko bunga anda kepada calon pembeli adalah dengan promosi.

Menurut pengalaman saya selama menjalankan bisnis toko bunga di Lamongan,cara promosi yang ampuh adalah melalui internet,karena kebanyakan orang memesan bunga melalui online,apalagi bila calon pembeli dari luar kota dan ingin mengirimkan karangan bunga ke kota penerima bunga maka mereka akan browsing untuk mencari toko bunga lokal yang menyediakan layanan pesan antar bunga online.

Untuk ini anda bisa berpromosi melalui sosial media seperti facebook,instagram,pinterest atau dengan cara menampilkan website toko bunga anda di internet dan untuk memiliki website toko bunga anda,bisa membelinya pada jasa pembuat website.

Blogger dan Florist

Apa yang terjadi bila usaha blogger dan florist bisa anda jalankan secara bersamaan ?

Bila kedua usaha ini bisa anda jalankan secara bersamaan maka kelangsungan usaha anda akan berpotensi tinggi untuk sukses dan berkembang pesat serta beromset menggiurkan.Karena anda bisa mengendalikan semuanya tepat sasaran dengan modal minim.

Demikian info yang bisa diberikan  mengenai peluang usaha rumahan 2016 blogger dan florist.Semoga bisa jadi inspirasi anda dalam memilih usaha rumahan apa yang akan anda jalankan tanpa kendala.

Salam Sukses Selalu

Toko Bunga Lamongan Ibu Tin

Cp : 0811 3123 700